Selasa, 21 Februari 2012

TUHAN TAKPERNAH TERLAMBAT

                            2 Petrus 3:9 “Tuhan tidak lalai menepati janjiNya”
Barang kali kita pernah merasa (sedang merasakan) bahwa sepertinya pertolongan Tuhan itu jauh dari harapan, melenceng dari yang kita impikan. Lalu kita mulai merasa kecewa dan putus asa, sehingga membuat gairah kita untuk melakukan sesuatu “untuk Tuhan dan pekerjaan Tuhan” mulai berkurang bahkan mungkin tidak melakukannya lagi. Kegagalan demi kegagalan seringkali kita alami walaupun mungkin kita sudah melakukan bagian kita. Pertanyaannya benarkah Tuhan terlambat..? atau Tuhan tidak lagi peduli dengan keadaan kita yang terpuruk..?
Sebelum kita temukan jawaban itu, pertama kita harus pahami dulu apakah itu KEGAGALAN dan kapan kita mengalaminya..?
Definisi dari kegagalan adalah :
*      Penundaan sementara kearah Tujuan
*      Sukses yang tertunda
*      Adahal yang harus dibenahi
Sejak kapan KEGAGALAN itu terjadi dalam hidup kita..? adalah ketika kita berhenti untuk berusaha/mencoba. Artinya selagi kita berusaha dan mencoba entah berapa kali dan mungkin mengalami gagal berarti kita belum GAGAL.

2 Petrus 3:9 “Tuhan tidak lalai menepati janji_Nya” pertolongan Tuhan selalu tepat pada waktunya.

Contoh :
*      Perkawinan di Kana (Yohanes 2:11)
*      Orang Lumpuh disembuhkan di kolam Bethesda (Yohanes 5)
*      Lazarus dibangkitkan (Yohanes 11)
*      Yesus member makan 5000 orang (Yohanes 6)
*      Yesus menyembuhkan wanita yang 12 thn sakit pendarahan (Markus 5:27-29)
Dari beberapa contoh diatas, jika kita melihat cara kerja Tuhan dalam konteks itu “sepertinya terlambat” akan tetapi Dia lebih tau/lebih mengerti setiap keadaan. Sebab FirmanNya mengatakan :

Ø  Roma 4:21 “ Allah BERKUASA melaksanakan apa yang Ia janjikan”
Ø  Efesus 3:20 “Bagi Dialah yang dapat melakukan jauh lebih banyak dari pada yang kita doakan dan pikirkan”

Maka dari semuanya itu ada beberapa kesimpulan yang perlu kita catat :
1.   Jangan pernah tawarmenawar dengan Tuhan/minta imbalan
2.   Lakukan yang dapat kita lakukan dan jangan menundanya
3.   Jangan bersungut-sungut apalagi memberontak pada rencana Tuhan. Dia lebih mengerti kita dari pada diri kita sendiri.
4.   Perlu pemahaman yang benar tentan Firman Tuhan (definisi IMAN)
                                                    Pdt.B.Steven Sitorus,S.Th



Tidak ada komentar:

" ANAK PANAH DI TANGAN TUHAN..." Mazmur 127: 1-5 “ Seperti anak-anak panah ditangan pahlawan,demikianlah anak-anak pada masa muda.” (ay.4) Alkitab jelaskan bahwa Tuhan kita adalah pahlawan yang memberi kemenangan ( Zefanya 3:17). Sesungguhnya Tuhan memiliki rencana yang mulia untuk anak-anak muda Kristen yang sudah menyerahkan hidupnya kepada Dia. Tuhan ingin memakai anak-anak muda sebagai alat-Nya untuk menggenapi rencana-Nya di bumi.Tuhan mau anak-anak muda mendapat kemenangan dari segala dosa dan keinginan daging. Tetapi ada beberapa hal yang harus dilakukan oleh anak-anak muda agar mereka menang dalam hidupnya dan dipakai Tuhan seperti yang dikatakan di ayat 4 bahwa ”seperti anak-anak panah ditangan pahlawan ( Tuhan),demikianlah anak-anak pada masa muda.” 1.Harus dapat diarahkan. Jika anak-anak muda mau dipakai Tuhan dan mendapatkan kemenangan yang luar biasa dari Tuhan, mereka harus mau diarahkan atau mau dididik dan diajar. Kegagalan banyak anak-anak muda selalu dimulai saat mereka tidak mau diajar atau diarahkan oleh orang-orang yang lebih tua, rohani dan dipakai Tuhan. Seperti anak panah yang sudah tidak bisa semaunya melesat kemana ia mau tetapi harus mau diarahkan oleh sang pemanah seharusnyalah anak-anak muda memiliki sikap hati yang sama bahwa hidup mereka sudah di tangan Tuhan dan diarahkan sesuai dengan yang Tuhan kehendaki. 2.Harus berada di tangan yang tepat. Jika anak-anak muda berada di tangan Tuhan, sesungguhnya mereka sudah berada di tangan yang tepat. Alkitab katakan bahwa tangan Tuhanlah yang memberi kemenangan. Jika anak muda ada di tangan Tuhan pasti mereka akan mengalami hidup yang berkemenangan yang datangnya dari Tuhan. Kemenangan yang memampukan anak muda menang dari segala dosa, menang dari hawa nafsu, menang dari godaan dunia dan sebagainya. 3.Harus selalu siap diasah. Seringkali sang pemanah harus mengasah anak panahnya agar lebih tajam dan runcing dengan maksud agar bisa menembus sasaran yang paling kuat dan merobek isi yang ada didalam sasaran tersebut. Tuhan harus mengasah anak-anak muda untuk menjadi lebih kuat,lebih siap, lebih tajam untuk mengalahkan iblis dan dosa.Tuhan mengasah anak muda dengan mengijinkan mereka menghadapi tekanan, senggolan antar mereka, godaan dan bahkan masalah-masalah untuk mengasah dan memurnikan iman percaya mereka kepada Tuhan. Jangan takut dan alergi melewati didikan dan pemurnian yang datang dari Tuhan. Tuhan bukanlah sekedar pahlawan, tetapi pahlawan yang memberi kemenangan.Tuhan menginginkan anak-anak muda-Nya bangkit dan menjadi tentara serta mendapatkan kemenangan yana ini.